22 Jul 2017

Pengalaman menggunakan mesin jahit butterfly JH8190A

Sempat ada sedikit masalah di awal. Karena tidak mengembalikan posisi penggulung Bonbin ke posisi semula, mengakibatkan jarum tidak bisa turun/tidak bisa dipakai menjahit.

Posisi penggulung Bonbin harus digeser ke sebelah kiri agar mesin bisa dipakai menjahit.



Sepatu mesin untuk membuat lubang kancing


  Berhasil membuat Lubang Kancing di kemeja batik katun. Bisa setelah menonton ini https://youtu.be/LXrNjWFnsNY


Video cara perawatan mesin jahit portabel 
https://youtu.be/j4zEVV4HJYo

Cara menggunakan sepatu semi neci dan sepatu kelim https://youtu.be/qzKSEJX0qGM

14 Jul 2017

PERENUNGAN SEORANG MANTAN AGAMIS

Spiritual Indonesia:

PERENUNGAN SEORANG MANTAN AGAMIS

-TANYA = Halo bang Leo, waktu abang tulis ada pesantren ber-aura Kristen aku jadi inget perenungan-perenunganku beberapa tahun lalu.

JAWAB = Ya.

TANYA = Gini, aku lihat ternyata agama itu membentuk mental para pemeluknya dan komunitasnya (dalam artian sekalipun dalam suatu masyarakat seperti Amerika & Russia misalnya, sekalipun banyak orangnya gak ke gereja tapi mentalitas Kristennya sudah mendarah daging, begitu pula di Indonesia & Malaysiq dengan islamnya).

JAWAB = Ya.

TANYA = Nah aku perhatikan bahwa masyarakat / pemeluk Kristen cenderung bermental celebratif, easy going, it's good, tapi gak gitu menghargai alam. Dan mereka kebanyakan memandang agama lain gak selevel sama agama mereka. (Sebelas dua belas dengan Islam dalam segi fundamentalisme. Bedanya Kristen udah ninggalin kekerasan & hasrat dominasi. Islam masih & lagi gila-gilanya.

JAWAB = Ya.

TANYA = Masyarakat / pemeluk Islam bermental legalis, apa-apa harus sesuai syareat, hukumnya wajib / sunnah, kayak neurosa gitu, padahal hukum-hukum itu dibuat sama manusia-manusia juga. Muslim cenderung penakut kehidupan yg akan datang, takut neraka, takut ghoib dsb. Gak heran kreatifitas & seni di negara-negara muslim rendah. Lihat saja, pernahkah film-film sci-fi spt Avatar, Transformer diproduksi negara-negara muslim? Jangankan begitu, film sekritis PK pun hanya bisa diproduksi India. Perfilman Pakistan, Indonesia bisa mengkritisi Islam? No way.

JAWAB = Ya.

TANYA = Komunitas Hindu & Buddha aku liat sebelas - dua belas yah, ribet sama ritual, terlalu hati-hati, banyak pakemnya, banyak mistiknya,   tapi basicly mereka baik & cinta alam.

JAWAB = Ya.

TANYA = Ini sih aku share dari pengamatanku. Aku sendiri udah gak tertarik agama. Aku lebih tertarik spiritualitas yg rasional & tertarik sama.....  ehem-ehem.....

JAWAB = Ya.

-

13 Jul 2017

Gonjang-ganjing Agama

Spiritual Indonesia:

Sebagian besar dari kita berlatar-belakang Islam, dan apa yg anda alami serta lihat sendiri disini adalah apa yg terjadi 400 tahun lalu di Eropa. Waktu itu bintangnya Voltaire, filsuf Perancis. Bukunya dibaca dengan lahap di seluruh Eropa, diterjemahkan ke bahasa-bahasa lain. Mengajarkan cara berpikir logis dengan guyonannya tentang Alkitab dan pengajaran gereja. Jutaan orang di Eropa mengikuti contohnya. Bukan karena Voltaire jenius menurut saya, tetapi karena memang masanya tepat. Saat itu kaum bumi datar berasal dari kalangan Kristen. Dan kaum tercerahkan menggunakannya sebagai batu loncatan untuk membahas semua yg tertulis di Alkitab. Apa benar ada malaikat, bentuknya seperti apa? Siapa Allah? Apa benar Allah menulis kitab suci? Atau apakah itu kerjaannya orang Yahudi? Bagaimana dengan mukzizat? Apakah benar ada Surga? Bagaimana kalau anda masuk Neraka, bisakah keluar lagi, dan kalau bisa bagaimana caranya? Semua dibahas di seantero Eropa. Dimulai oleh orang Perancis yg satu ini. Sehingga tidak heranlah ketika Perancis menjadi negara terkuat di Eropa pada abad berikutnya. Dimulai dengan pemikiran kritis oleh Voltaire dan pengikutnya. Yg sekarang tentu saja sudah basi. Membahas Kekristenan bukan lagi gaya hidup dan modus orang-orang terpelajar. Semuanya sudah tahu bahwa isinya simbol. Banyak simbol, maknanya simbolik, tidak bisa diartikan secara harafiah. Dan tidak bisa menjadi alasan untuk mendzolimi orang yg berbeda keyakinan maupun orientasi seksual. Anda agama apapun tidak akan menjadi masalah bagi orang Kristen sekarang. Gara-gara sudah dibahas 400 tahun lalu di Eropa. Orang-orang Kristen di Indonesia tinggal ikut saja. Tapi tidak begitu situasinya dengan Islam. Gonjang-ganjingnya baru sekarang. Terlambat 400 tahun dibandingkan Kristen. Jadi maklumlah.

..

12 Jul 2017

Mesin jahit portabel butterfly

Merk : BUTTERFLY
Tipe : JH 8190S
Kelas Mesin : Portable Multifungsi
Made In : China
Listrik : 70 Watt

Specs :
- 11 fungsi jahitan + 1 fungsi Lobang Kancing
- 4 step Lobang Kancing
- Posisi Spool Bawah
- LED Lamp built-in
- Pengaturan Tekanan Sepatu
- Free Arm

Whats in the box ?
- Unit Mesin
- Pedal Controller
- Buku Panduan Instruction Manual
- Cover Mesin
- Tool Kit (Sepatu Lobang Kancing, Sepatu Pasang Kancing, Sepatu Pasang Zipper, Brush pembersih mesin, Spool, Jarum, Minyak, Sodetan Bahan)

Ukuran +/- 40cm x 25 cm x 30 cm.

Berat 7 kg.

Bisa semi obras dan semi neci.

Bisa jahit jeans 👖 maksimal 2 lapis.

Tidak perlu meja (portabel)

10 Jul 2017

Yab yum

Dari Grup Spiritual Indonesia :

PANCASILAIS DAN TOLERAN

-TANYA = Halo Abangku Leo, masih ingat sy yg tanya ttg meditasi & masturbasi?

Nah Bang aku mau share nih, stlh penjelasan dari abang & baca2 buku Osho yg abang rekomendasiin aku mulai paham bhw impuls2 seks itu sesuatu yg wajar dari mekanisme tubuh kita. Apa yg kita makan sebagian jd energi berpikir, berkesadaran, beraktivitas & sebagian jd impulse seks. Dari makanan yg kita konsumsi sebagian ada yg jadi air mani, ada hasrat seksual yg mengiringinya. Sedikit2 terkumpul lama2 ya harus dikeluarin. Ini alami. Gak bisa ditolak.

Dgn berspiritualpun yg kayak2 begini gak berubah. Yg berhasrat berspiritual kan pikirannya, bathinnya, sedangkan tubuh & mekanismenya tetap. Jadi hasrat seksual itu alami & harus diterima sewajarnya. Justru dgn direpresi maka menghasilkan ketegangan, gap antara realitas & harapan, dan itu gak sehat.

Semenjak aku sadari itu, dua2nya berjalan smooth. Tidak ada rasa bersalah. Ada penerimaan. Dan mmg katanya cakra sex itu ttg kenikmatan, menikmati hidup apa adanya & yg memblokir cakra ini adalah rasa bersalah. Dgn penerimaan sewajarnya maka cakra ini terbuka.

JAWAB = Ya.

-

TANYA = Pertanyaan sy Bang, apa yg Osho maksud dgn "lakukanlah segala sesuatu dgn kesadaran" ? Dlm hal Aktivitas seks, itu kan mmg  sadar bang, mana mungkin seks tanpa sadar? Masa ber oho-oho waktu pingsan?

JAWAB = Maksudnya sadar akan konsekwensinya. Tahu bahwa sex bisa menyebabkan kehamilan dan penyakit. Dianjurkan menggunakan alat kontrasepsi atau kondom, baik dengan lawan maupun sesama jenis.

-

TANYA = Posisi yab-yum spt gambar dulu itu mmg code of conduct nya seks berkesadaran, gitu?

JAWAB = Yab-yum simbol dari menyatunya energi kesadaran dan energi tubuh, menjadi manusia seutuhnya. Pancasilais dan toleran.

-

Kaldu sayuran